Jalin Kebersamaan, FKIP Lantik Ormawa Serentak
SEMANGAT: Dekan FKIP beri sambutan di depan lima Ormawa, yakni Al Gebra, Humanistik, Biosver, dan Forest di Aula Kampus II |
Kaliurang_Pelantikan serentak
Ormawa (Organisasi Mahasiswa) FKIP
(Fakultas Keguruan dan Ilmu
Pendidikan) UIJ (Universitas
Islam Jember) dilaksanakan di aula kampus II yang bertema "meningkatan
peran Ormawa FKIP sebagai pioner prestasi bangsa". Acara ini diikuti
oleh semua Ormawa yang berada di bawah
naungan FKIP. Kegiatan ini berlangsung dan
dibuka oleh Arifin Nurbudiyono, dekan FKIP Kamis (25/4).
Ahmad Said Mutohari selaku ketua
panitia mengatakan jika pelantikan ini untuk mewujudkan hubungan erat antara
sesama ormawa yang berada di lingkup FKIP, dengan tujuan untuk mencapai apa
yang diharapkan. "Pelantikan ini diharapkan
menjadi langkah awal untuk Ormawa FKIP lebih erat kebersamaannya juga memproleh
kerjasamanya antara HMP dengan BEM agar bersama-sama mencapai tujuan yang diharapkan," ujarnya.
Disisi lain, Demisioner BEM FKIP Hanum
Zakiyatul Uma juga memberikan
aspirasinya terhadap dilaksanakannya pelantikan serentak ini, ia berharap
supaya ada peningkatan kedepannya. "Selain mempererat
kebersamaan dan kerja sama, kami
juga ingin membangun Ormawa FKIP lebih baik lagi dan berperestasi lagi," ungkapnya kepada Reporter Mitra.
Pelantikan serentak ini
mendapatkan banyak dukungan dari berbagai pihak salah satunya dekan FKIP, Arifin Nurbudiyono
S.Pd. M.Si. "Seperti
yang saya katakan tadi, Fakultas Kegururan dan Ilmu Pendidikan
dalam hal ini merajut kebersamaan.
Walaupun berbeda - beda kita ingin menjadi satu untuk
menunjukkan kebersamaan, bersilaturahmi dan menunjukan integritas dalam
organisasi."
Ujarnya usai acara.(M/AM/ASD)
Post a Comment